Alun - alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak : Pj Sekretaris Daerah Provinsi Banten Virgojanti (kiri), Pj Bupati Lebak Iwan Kurniawan (kedua dari kiri), Pj Gubernur Banten Al Muktabar (tengah), Ketua Komisi V DPRD Banten Yeremia Mendrofa (baju merah), Direktur Jamkrida Banten Ahmad Rohendi (kanan).

Ahad, 03 Desember 2023 - Jamkrida Banten Peduli Stunting dalam rangkaian kegiatan memperingati HUT ke-23 Provinsi Banten dan bertepatan dengan HUT ke-195 Kabupaten Lebak.

Tim CSR JiBi “Berarti” (Berbagi Dari Hati) Jamkrida Banten bersama dengan Pemerintah Provinsi Banten, memberikan perhatian khusus terhadap masalah stunting di Kabupaten Lebak.

Stunting atau pertumbuhan anak yang terhambat merupakan permasalahan serius yang memerlukan perhatian bersama dari berbagai pihak. Kondisi ini tidak hanya mempengaruhi pertumbuhan fisik anak-anak, tetapi juga berdampak pada perkembangan kognitif dan kemampuan belajar mereka.

Kegiatan ini berupa pendistribusian makanan bergizi tinggi kepada keluarga yang membutuhkan, khususnya ibu hamil dan anak-anak. Jamkrida Banten menyediakan paket makanan bergizi dan memberikan edukasi tentang pentingnya konsumsi gizi yang seimbang.

Keterlibatan Jamkrida Banten dalam program CSR ini bukan hanya merayakan HUT Banten, tetapi juga menciptakan landasan untuk kemitraan yang lebih kuat dan berkelanjutan di masa depan.

Bersama-sama, Jamkrida Banten dan Pemerintah Provinsi Banten berharap dapat membawa perubahan positif dan mewujudkan Provinsi Banten sebagai daerah yang unggul, generasi yang lebih sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi.